Mengapa mengenal Pragmatik penting, terutama bagi para pembelajar dan pengalar bahasa? Pertama, sebagai makhluk sosial, maka kita nasih membutuhkan dan selalu terlibat dalam interaksi sehari-hari guna mencapai tujuan pragmatis yang pada akhirnya kita bisa memenuhi kebutuhan hidup kita sehari-hari. Kedua, karena manusia sebagai the talking animals itu diciptakan berbeda-beda dengan latar belakang yang berbeda maka formula dan olah bahasa untuk tujuan pragmatik berlainan antara satu budaya dengan budaya yang lain. Ketiga, berkaitan dengan poin kedua di atas, maka para guru hendaknya menguasai kaidah pragmatik sebuah bahasa sebelum mereka membekalkan keterampilan tersebut kepada para pembelajaran sebuah bahasa.
Buku ini dirancang secara sederhana dengan bahasa yang sederhana pula. Kualitas ini memang disengaja agar materi yang disajikan dalam buku menjadi lebih mudah untuk diikuti. Selain itu, contoh-contoh interaksi yang disajikan dalam buku ini diambil dalam peristiwa longinal yang bisa terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, konsep yang disajikan secara sederhana dan bahasa yang ramah dan dilengkapi dengan conton kejadian yang bisa ditemukan dalam kehidupan sehari-hari tersebut bisa membuat uraian konsep pragmatik yang disajikan itu menjadi lebih mudah untuk dipahami.
Penulis: Djatmika
Penerbit: Pustaka Pelajar, 2016
Kategori: Bahasa
ISBN: 9786022296249
SKU: BRD12965
Bahasa: Indonesia
Dimensi: 14 x 20,5 cm l Softcover
Tebal: x + 134 hlm l HVS
Harga: 35.000