Pararaton adalah naskah berbahasa Jawa Pertengahan yang berisi riwayat raja-raja Singhasāri (Tumapĕl) dan Majapahit (Wilwatikta) dari sebelum tahun 1222 hingga 1478. Diduga ditulis oleh seorang brahmana yang selamat dari huru-hara di istana Majapahit pada tahun 1478 dan berpindah ke Bali, naskah ini menempati posisi istimewa dalam sejarah Jawa Kuno karena mengisahkan Dinasti Rājasa (keturunan Ken Angrok) secara utuh dan kronologis. Tetapi, tak sedikit pihak menyebut naskah ini terkesan fantastis di bagian awal dan kusut di bagian akhir hingga menyulut banyak polemik di kalangan sejarawan.
Buku ini mengajak Anda menyusuri Tanah Jawa masa silam melalui Pararaton dengan menggunakan Nāgarakṛtāgama, sejumlah prasasti, serta berita dari Cina dan Eropa sebagai bahan pembanding.
ㅤㅤ
Judul Buku: Pararaton - Javanica
Penulis: Heri Purwanto
Penerbit: Javanica, 2023
Kategori: Sejarah
SKU: BRD19553
Dimensi: 15x23 cm l Hardcover
Tebal: 560 hlm l Bookpaper
Harga: 200.000
Berat: 0.7kg