Inilah satu-satunya “drama kalbu manusia” yang ditulis dengan bahasa sangat puitis dan demikian menyentuh. Sebuah karya yang konon telah ada sejak 500 tahun sebelum Masehi, yang merangkum dengan sangat indah tema-tema filsafat ketuhanan, ajaran-ajaran kebajikan, dan nilai-nilai etik universal.
Lewat petuah-petuah Krishna yang dipaparkan kepada Arjuna se-belum pertempuran besar keluarga Bharata yang terkenal dengan Bharata-yuda, pembaca dapat menimba akan betapa luas dan dalamnya kandungan petuah-petuah tersebut, bagi kehidupan kita yang kian kering dari siraman air-air suci spiritual dan kebijaksanaan hidup.
Lebih jauhnya, sebagaimana diungkapkan J.W. Hauer dalam Hibbert Journal (1940), inilah inti sari dari Bhagawadgita: “Kita tidak diminta untuk memecahkan persoalan makna hidup, tapi menemukan tindakan yang dituntut dari diri kita dan melaksanakannya dengan tindakan tersebut dalam mengatasi susah-peliknya kehidupan.”
Penulis: S. Radhakrishnan
Penerbit: IRCiSoD, 2025
Kategori: Sejarah, Budaya
SKU: BRD23045
Bahasa: Indonesia
Dimensi: 15 x 23 cm l Softcover
Tebal: 461 hlm | Bookpaper
Harga: 105.000