Buku yang mengenalkan rasa kasih sayang dari orang tua pada anak. Diawali dengan permainan petak umpet. Dan diakhiri dengan bapak yang menemukan ibu & anak yang sedang 'ngumpet", lalu saling berpelukan dan mengucapkan 'kami menyayangimu'.
Kapan mulai dapat dibacakan?
Sedini mungkin! Sejak awal trimester ke-3 kehamilan pun janin sudah dapat dibacakan buku cerita. Mengingat indra pendengaran mereka sudah mulai berkembang.
Jika anak terus-menerus kesulitan membentuk object permanence, maka bisa jadi akhirnya ia selalu mengikuti orang tuanya kemana pun orang tuanya pergi. Atau anak sulit sekali menghadapi perpisahan.
Aktivitas seperti bermain cilukba & petak umpet dapat melatih anak mengembangkan object permanence-nya. Oleh karena itu, aktivitas ini dipilih dalam tema di buku Cilukba. Sehingga anak juga dapat mempersiapkan diri menghadapi tugas perkembangan di masa toddler, yaitu mengembangkan KEMANDIRIANNYA.
Untuk usia : 6 bulan - 3 tahun.
Penulis: Devi Raissa
Penerbit: Rabbithole
Kategori: Kids
ISBN: 9786027314009
SKU: BRD23537
Bahasa: Indonesia
Dimensi: 12 x 12 cm
Tebal: 12 hlm
Harga: 60.000