Image of a product
Nenek Moyangku Seorang Anarkis: Bunga Rampai Masyarakat Tanpa Negara di Nusantara - Catut
Rp 155,000
Rp 131,750
15%

Buku ini adalah antologi yang terdiri dari sembilan makalah dari sembilan penulis yang pernah melakukan kajian tentang masyarakat tanpa negara di nusantara. Diterjemahkan dan disunting oleh Bima Satria Putra, buku ini diterbitkan untuk memperkuat landasan teori Proyek Suku Api (PSA). Lance Castles dan Anthony Reid masing-masing membahas tentang Batak; Christine E. Dobbin membahas Minangkabau; lalu Lance Castles lagi bersama Harry J. Benda membahas soal Samin; ada dua makalah dari David B. Lauterwasser dan Michael Eilenberg yang membahas Dayak; kemudian topik beralih ke timur, Maluku oleh Hatib Abdul Kadir (penulis Indonesia) dan Hans Hägerdal; terakhir Papua Nugini oleh Peter Lawrence. Semua nama raksasa yang cukup dikenal ini adalah jagoan dibidangnya, dan banyak buku babon mereka sebagian besar membahas tentang Indonesia dan telah diterjemahkan ke Bahasa Indonesia. Hanya makalah terpilih mereka seperti dalam bunga rampai ini yang baru diterjemahkan sekarang.

Penyunting: Bima Satria Putra

Penerbit: Catut

Kategori: Sosial

SKU: BRD24601

Bahasa: Indonesia

Dimensi: 14 x 21 cm l Softcover

Tebal: 358 hlm | Bookpaper

Harga: 155.000

 
 :
 :
350g